HOME POLITIK KABUPATEN TANAH DATAR

  • Rabu, 9 Oktober 2024

Jadi Pembicaraan Hangat, M. Shadiq Pasadigoe Mundur Sebagai Ketua Tim Pemenangan Paslon RIDO. Ada Apa?

M. Shadiq Pasadigoe
M. Shadiq Pasadigoe

Jadi Pembicaraan Hangat, M. Shadiq Pasadigoe Mundur Sebagai Ketua Tim Pemenangan Paslon RIDO. Ada Apa?

Batusangkar (Minangsatu) - Dinamika politik di Kabupaten Tanahdatar semakin menarik. Beredarnya surat mundur M. Shadiq Pasadigoe dari kursi ketua tim pemenangan Paslon 1 Richi Aprian Donny Karsont, menjadi pembicaraan hangat masyarakat.

DPD Nasdem melalui Sekretaris Adril Jinil Simabura pada sejumlah media, Selasa (8/10/2024) menyebut, M. Shadiq boleh boleh saja mengundurkan diri, itu hak pribadinya, namun harus mendapatkan persetujuan DPP Nasdem, setiap kader Nasdem harus tegak lurus dengan titah partai.

Artinya, sebut Adril Jinil, ia pun harus menunggu keputusan dari DPP dan DPW Nasdem. Disamping itu yang bersangkutan harus memberi tahu ke DPP.

“Sebagai kader Nasdem harus tegak lurus dengan perintah DPP Partai, kami sebagai pengurus daerah, sudah menyurati DPW dan DPP, tentang kemunduran M.Shadiq Pasadigoe jadi ketua Tim pemenangan,” katanya.

Dengan kondisi ini, berembus rumor yang kurang baik, seolah elektabilitas RIDO akan menurun. Wajib dicatat hal itu tidak akan berpengaruh. Seandainya M. Shadiq menentang perintah DPP akan berakibat fatal bagi dirinya.

"Kami tidak permasalahkan rumor yang berkembang, sekalipun itu baik atau buruk. Shadiq melawan partai sama halnya menentang matahari, PAW tantangannya," tegas politisi Nasdem ini.

Terpisah via telepon seluler, Ketua Harian Pemenangan Paslon Ridho Anton Yondra menanggapi positif tentang mundurnya M. Shadiq Pasadigoe Ketua Tim Pemenangan Paslon Ridho

"Kita positif thingking saja, bisa jadi itu terkait aturan undang undang seperti yang disampaikan Pak Shadiq atau karena alasan kesehatan yang kurang mendukung. Pengunduran diri Sadiq, itu internal Partai Nasdem, intinya tim Paslon RIDO menunggu keputusan DPP Nasdem," katanya.

Setelah berkordinasi dengan Bawaslu dan KPU, gambar M. Shdiq yang terpampang di Baliho Paslon RIDO tidak menyalahi aturan, apalagi disitu tidak bertuliskan anggota DPR RI hanya bertuliskan Kader Partai Nasdem, pungkasnya.

Sementara itu, M Shadiq Pasadigoe kepada media ini membenarkan tentang surat pengunduran dirinya sebagai ketu tim pemenangan Paslon RIDO. "Benar saya mengundurkan diri dari ketua tim dengan berbagai alasan dan pertimbangan matang, serta kesehatan saya yang kurang mendukung," katanya.

Dalam pesan WhatsApp M. Shadiq menyebut, kalau tetap menjadi tim sukses Paslon RIDO itu melanggar aturan.

"Cutipun diluar tanggungan negara, seandainya dapat cuti, kesehatan saya pun tidak memungkinkan," katanya.

"Yang paling penting dari itu semua adalah ketika pemenang pilkada bukan Paslon RIDO, pasti ia akan beranggapan saya tidak mendukung dirinya, tentu keberadaan saya di DPR-RI tidak akan ada artinya," pungkas M. Shadiq.  

 

 

 

 


Wartawan : Zulhafni
Editor : melatisan

Tag :#M. Shadiq Pasadigoe #Paslon RIDO

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com